Selasa, 04 Maret 2014

Masakan Daging Kambing Bumbu Asam Pedas

Salah satu masakan yang paling terkenal dari daging kambing adalahAsam Pedas. Nah, jika Anda merupakan salah satu orang yang kebagian daging kambing ini, lalu bingung mau dimasak menjadi apa, saya akan membantu Anda membuat Bumbu Asam Pedas


Bahan:

- 250 gr daging kambing, potong kotak
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 buah cabai merah
- 1 kerat langkuas
- 1 ruas kunyit
- 1 buah kemiri
- 2 sdm air asam jawa
- 2 lembar daun jeruk
- garam secukupnya
- gula merah secukupnya
- 4 sdm minyak untuk menumis

Caranya:

1. Haluskan semua bumbu diatas kemudian masukkan potongan daging kambing lumuri dengan bumbu halus tersebut. Dan biarkan daging meresap dalam bumbu tersebut selama kurang lebih 1 jam (lebih lama lebih meresap).
2. Panaskan minyak,masukkan daging berbumbu dan tumis sampai berbau harum
3. Tambahkan sedikit air,masak daging berbumbu tersebut dengan api kecil sambil sesekali diaduk agar tidak gosong. Dan tutup agar daging cepat empuk.
4.Setelah matang, angkat dan hidangkan bersama nasi panas.

Masakan Daging Kambing Bumbu Bali


Daging kambing yang terbalut dengan bumbu bali sangat terasa pas di lidah. Menjadi sajian yang sangat spesial di hari yang istimewa. Irisan daging yang melawan serat, membuat daging manjadi lebih cepat empuk. Hmm... Benar-benar sajian yang sempurna.



bahan :

  • 400 gram daging kambing
  • 800 ml air
  • 2 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya
  • 1 sendok teh garam
  • 2 sendok makan kecap manis bango
  • 1 sendok makan air asam jawa
  • 300 ml air
  • minyak untuk menggoreng

bumbu halus:


  • 6 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 buah cabai merah besar
  • 4 buah cabai merah keriting
  • 3 buah cabai rawit merah
  • 3 butir kemiri, disangrai
  • 2 cm jahe

Cara membuat:

  • Rebus daging kambing bersama 2 cm jahe, 2 lem bar daun salam sampai 3/4 matang. Iris melebar melawan serat.
  • Rebus irisan daging di dalam 800 ml air bersama daun salam, daun jeruk, garam, bumbu halus, dan Kecap Manis Bango di atas api kecil sampai matang dan meresap. Masukkan air asam. Aduk rata.
  • Tuang air . Masak sampai matang dan meresap. Angkat. Dinginkan. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai ke cokelatan.

Memasak Daging Kambing Rica-rica


Daging Kambing cocok di masak rica-rica dan di sajikan dengan nasi putih hanggat,yammmmmm pasti enak,,,, Nah kali ini saya akan menginformasikan cara memasak daging kambing bumbu rica-rica .dan ini bahan yang di perlukan ,,,ehmmmm simak yaaaa.
BAHAN :
  • 500 gram daging kambing yang berlemak, potong kotak besar
  • 1 sdt gula pasir
  • 200 ml air
  • 2 sdm minyak goreng
  • 1 buah serai, memarkan
  • 1 lembar daun salam
  • 1/2 cm lengkuas, memarkan
  • 5 sdm kecap manis
  • 5 buah cabe rawit
BUMBU HALUS :
  • 1 sdt merica butir
  • 2 buah kemiri
  • 10 buah cabai merah
  • 10 butir bawang merah
  • 4 cm jahe
  • 1 buah tomat merah
  • 1 cm kunyit
  • 1 sdt garam
CARA MEMBUAT RICA-RICA KAMBING ENAK :
  1. Panaskan minyak lalu masukkan bumbu halus, daun salam, lengkuas, cabe rawit, aduk hingga harum
  2. Masukkan daging, aduk sampai daging berubah warna
  3. Tambahkan sedikit air dan biarkan hingga dagingnya pun mengeluarkan air
  4. Tambahkan kecap dan masak terus sampai daging empuk sambil terus ditambahkan air sedikit demi sedikit sampai matang.
  5. Setelah matang, angkat dan sajikan hangat.

Sate Kambing Bumbu Kecap Lezat!!!!


Kambing merupakan salah satu ternak yang biasa disembelih saat Idul Adha atau Lebaran Haji. Orang-orang menyebutnya sebagai hewan kurban. Daging kambing sebagai hewan kurban ini kemudian dibagikan kepada orang-orang atau golongan yang berhak menerimanya
Salah satu masakan yang paling terkenal dari daging kambing adalah Sate Kambing Bumbu Kecap.

Cara dan Resep Membuat Sate Kambing Bumbu Kecap
Bahan membuat Sate Kambing:
750 gr paha kambing, potong dadu 2 cm
15 bh tusuk sate yang sudah direndam dalam air.

Bumbu:
5 lbr daun jeruk, iris halus
10 btr bawang merah, iris halus
1 sdm merica bubuk
100 ml kecap manis
2 sdm air jeruk nipis
Pelengkap:
50 gr kol, iris halus
4 bh tomat, iris tipis
6 sdm bawang goreng untuk taburan
15 bh cabe rawit, iris halus
10 btr bawang merah, iris halus
5 sdm kecap manis
1 sdt merica bubuk
2 sdm air jeruk limau
Cara Membuat Sate Kambing Bumbu Kecap :
- Tusuk setiap tusukan sate dengan 4 – 5 potong daging.
- Campur semua bahan untuk bumbu. Campur bumbu dengan sate dan bakar sate dibara api sambil sekali-kali diolesi sisa bumbu.
- Sajikan sate bersama pelengkapnya