Salah satu masakan yang paling terkenal dari daging kambing adalahAsam Pedas. Nah, jika Anda merupakan salah satu orang yang kebagian daging kambing ini, lalu bingung mau dimasak menjadi apa, saya akan membantu Anda membuat Bumbu Asam Pedas
Bahan:
- 250 gr daging kambing, potong kotak
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 buah cabai merah
- 1 kerat langkuas
- 1 ruas kunyit
- 1 buah kemiri
- 2 sdm air asam jawa
- 2 lembar daun jeruk
- garam secukupnya
- gula merah secukupnya
- 4 sdm minyak untuk menumis
Caranya:
1. Haluskan semua bumbu diatas kemudian masukkan potongan daging kambing lumuri dengan bumbu halus tersebut. Dan biarkan daging meresap dalam bumbu tersebut selama kurang lebih 1 jam (lebih lama lebih meresap).
2. Panaskan minyak,masukkan daging berbumbu dan tumis sampai berbau harum
3. Tambahkan sedikit air,masak daging berbumbu tersebut dengan api kecil sambil sesekali diaduk agar tidak gosong. Dan tutup agar daging cepat empuk.
4.Setelah matang, angkat dan hidangkan bersama nasi panas.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar